SMK TI Airlangga kembali mempersiapkan siswa kelas XII melalui pelaksanaan Gladi Bersih Tes Kemampuan Akademik (TKA) yang dilaksanakan di Ruang Laboratorium PPLG selama 2 hari terhitung dari tanggal 27 s.d 28 Oktober 2025. Kegiatan ini telah berhasil dilaksanakan dengan lancar dan sukses, hal inilah menjadi langkah penting bagi para siswa untuk mengukur kesiapan dalam menghadapi ujian yang akan mendatang.
2). Hasil dari gladi bersih ini akan menjadi tolak ukur, karena tim pengajar dapat mengidentifikasi kekuatan dan kelemahan siswa secara individu maupun kelompok, sehingga materi pengayaan atau bimbingan khusus dapat disiapkan lebih terarah.
3). Kesempatan bagi siswa untuk mengatasi kecemasan dan membangun kepercayaan diri, serta lebih fokus saat menghadapi pelaksanaan TKA yang dilaksanakan pada 3 s.d 4 November 2025.
Kami mengapresiasi antusiasme dan kedisiplinan seluruh siswa yang berpartisipasi. Keaktifan mereka dalam mengikuti simulasi ini menunjukkan keseriusan dan semangat juang yang tinggi untuk meraih masa depan yang gemilang.
Kelancaran pelaksanaan Gladi Bersih ini tidak luput dari kerja keras seluruh panitia dan pengawas dari SMK TI Airlangga yang telah bekerja dan mengupayakan seluruh kegiatan berjalan sesuai prosedur.

.jpeg)

0 Komentar