1 2 3 3

08 Februari 2010

Bp. Anton Rahmadi Sumbang Buku untuk Sekolah Kita

Senin pagi ini sekolah kita kedatangan tamu istimewa. Beliau adalah Bp. Anton Rahmadi, salah satu pengajar bidang network pada masa awal berdirinya sekolah kita. Beliau juga adalah pembimbing tim LKS pertama kita yang berhasil merebut Juara 4 LKS nasional di Semarang tahun 2004. Saat ini pak Anton sedang menyelesaikan program S3 di Australia.

Pak Anton kali datang untuk menyumbangkan koleksi buku-buku TI yang dimilikinya plus 4 kotak majalah TI untuk perpustakaan sekolah kita. Tidak hanya itu, pak Anton juga secara spontan bersedia menjadi pembimbing 3 siswa kita yang akan mewakili Samarinda ke LKS Kaltim, yaitu Shandi, Rahman dan Adi. Ketiga siswa ini akan aktif belajar langsung ke pak Anton secara online.

Di akhir kunjungan, pak Anton juga mengundang sekolah kita untuk mengikuti training "Advanced MicroTIK dan Cisco Router" di Universitas Mulawarman. Training berlangsung 3 hari setiap pukul 15.00-18.00 WITA. Kepsek langsung mengutus 2 siswa yaitu Shandi, Rahman dan 1 guru yaitu Bp. Ispani Hanjian untuk menjadi peserta training ini. Semoga bermanfaat.



Bagi pak Anton, semoga apa yang sudah dilakukan untuk SMK TI Airlangga bisa bermanfaat dan menjadi amal jariyah. Amin...