1 2 3 3

04 November 2011

Workshop Penyusunan Silabus dan RPP Berbasis ICT



Pagi ini di Sekolah kita diselenggarakan "Workshop Pemanfaatan ICT dalam Proses Belajar Mengajar" yang dihadiri 30 orang staf pengajar SMK TI Airlangga. Sebagai Nara Sumber Bapak Nanang Rijono dosen Pasca Sarjana Kependidikan Universitas Mulawarman. Workshop ini bertujuan untuk mengembangkan keunggulan kemampuan individu para staf pengajar sekolah.
Dalam workshop kali ini akan dilakukan Review dan Revisi Silabus dan RPP yang secara administrasi harus ditulis secara eksplisit sentuhan ICT yang diterapkan, dengan langkah-langkah sebagai berikut :

1). Menelaah indikator pencapaian dalam menentukan kegiatan belajar yang perlu diberi sentuhan ICT.
2). Kegiatan Tatap Muka (TM).
3). Kegiatan Penugasan Terstruktur - Praktek Sekolah (PT-PS)
4). Kegiatan Mandiri Tidak Terstruktur - Praktek Industri (KMTT-PI).

Kegiatan workshop akan terus didorong dan dikembangkan di sekolah kita untuk meningkatkan kompetensi guru.