1 2 3 3

30 Maret 2017

Siswa SMK TI Airlangga Borong Juara 1 di East Borneo Digital Competition 2017

Juara 1 Short Movie dan Juara 1 Animation
SMK TI Airlangga berhasil memborong juara dalam kompetisi EBDC (East Borneo Digital Competition) 2017. SMK TI Airlangga sukses meraih Juara 1 pada dua kategori kompetisi yaitu Short Movie dan Animation yang diselenggarakan oleh HKGROUP Studio pada acara Pekan Raya Samarinda Tahun 2017 di Gor Segiri 15 - 21 Februari 2017.

Dalam kompetisi EBDC 2017, SMK TI Airlangga Juara 1 Short Movie dengan tim (M. Viqryannur , M. Juniansyah, M. Faturahman, Merzio Daffa P dan M. Yoga Indrawan) dan Juara 1 Animation dengan tim (Annisa Nur Azra S). Pembimbing : Bapak. Nata Novian. Lihat karyanya di sini.

Bapak Nata Novian selaku pembimbing menyampaikan kompetisi ini mengangkat tema "PesanBungkus" yang diikuti peserta dari berbagai Sekolah maupun Perguruan Tinggi yang ada di Samarinda. Kompetisi ini dibagi dalam dua babak yaitu Penyisihan dan Final. Sebelumnya SMK TI Airlangga masuk 7 Besar saat Babak Penyisihan, selanjutnya di Final, Alhamdulillah berhasil meraih Juara 1 Short Movie dan Juara 1 Animation.

Kami bersyukur atas perolehan prestasi yang membanggakan Sekolah, semoga capaian ini dapat memberikan Motivasi untuk dapat terus berkarya.

Klik link Berita Kaltim Post Online untuk melihat beritanya.
Sumber: Kaltim Post 31/3/2017, P. 22