1 2 3 3

09 September 2022

Pelatihan Guru bersama Industri CV. Rimbun Komputindo

Kegiatan Pelatihan Guru Bersama CV. Rimbun Komputindo

Samarinda, 09 September 2022 - Seperti hal nya yang telah kita ketahui bersama DUDI atau Dunia Usaha Dunia Industri merupakan salah satu komponen penting dalam kemajuan di pendidikan kejuruan. Tanpa adanya DUDI, pendidikan kejuruan tentunya akan memiliki ketimpangan materi dengan yang ada pada dunia industri. Begitupun dengan manfaat pendidikan bagi dunia usaha dan dunia industri dapat membuka akses lebih luas kepada dunia usaha maupun industri.

Pendidikan serta Dunia Usaha Dunia Industri merupakan dua elemen yang tak bisa dipisahkan, sebab dari dunia pendidikan akan menghasilkan bibit-bibit unggul yang dapat meningkatkan kualitas perusahaan di dunia kerja. Inilah yang dilakukan oleh SMK TI Airlangga sedang melaksanakan kegiatan Pelatihan Guru bersama Industri CV. Rimbun Komputindo, pelatihan tesebut dilaksanakan selama kurang lebih 10 hari dan dihadiri oleh 15 peserta guru, kegiatan ini dilaksanakan pada Lab PPLG (Pengembangan Perangkat Lunak dan Gim).

Pelatihan Guru ini terdiri dari:
Pelatihan Framework Flutter, Pelatihan Dasar-Dasar Raspberry Pi, Pelatihan Aplikasi Retribusi, Aplikasi Smarthome, dan Dev Ops.


Penyampaian Materi dari Industri CV. Rimbun Komputindo
yang dipimpin oleh Bapak Rian Hidayat, S.Kom.

SMK TI Airlangga - SMK Pusat Keunggulan terbaik di kota Samarinda bidang Ekonomi Kreatif, Teaching Factory berbasis Teknologi Informasi