1 2 3 3

21 Juni 2019

Persiapan Menuju LKS Nasional 2019 di Yogyakarta

Setelah berhasil meraih juara pertama Lomba Keterampilan Siswa (LKS) Tingkat Provinsi Kalimantan Timur yang digelar pada bulan Mei 2019 lalu, lihat beritanya. Dari juara Provinsi selanjutnya SMK TI Airlangga mewakili Kalimantan Timur untuk mengikuti LKS Tingkat Nasional pada bidang Lomba IT Software Application. LKS Nasional ke XXVII digelar di Yogyakarta (Jawa Tengah) pada tanggal 7 - 13 Juli 2019.

Berbagai persiapan terus dilakukan untuk bertanding di LKS Tingkat Nasional. Pendampingan terus dilakukan secara intensif yang berpusat di Lab RPL SMK TI Airlangga. Kami sangat bersyukur, sejak Tahun 2004 SMK TI Airlangga aktif mengikuti LKS Tingkat Nasional di berbagai Daerah di Indonesia, lihat beritanya.

Kepala Sekolah Bapak Muhammad Yani menyampaikan keberhasilan berkat ketekunan Siswa dan perhatian penuh embimbing dalam melatih Siswanya. Kami dari pihak Sekolah terus mendukung dan memberikan motivasi baik kepada Siswa maupun kepada Pembimbingnya. 

Mohon doanya, Semoga Ananda Raysid Maulana Fajar (Kelas XII RPL) diberikan kemudahan dan kelancaran dalam mengikuti LKS Nasional. Semoga bisa mengharumkan nama Sekolah, Kota Samarinda dan Provinsi Kalimantan Timur.