1 2 3 3

02 Mei 2020

Rapat Kepala SMK Kota Samarinda Bersama Kepala Disdikbud Prov Kaltim dan Kepala Bidang Pembina SMK Tahun 2020

Video Conference Webex Cisco

Samarinda, 2/5/2020-- Telah diadakannya Rapat Kepsek bersama Kepala Disdikbud Prov Kaltim dan Kepala Bidang PSMK melalui video conference webex cisco pada hari Jumat (1/5/2020). Rapat yang dilakukan dengan seluruh Kepala Sekolah SMK Swasta Kota Samarinda salah satunya Kepala Sekola SMK TI Airlangga bapak Muhammad Yani, S.Kom., M.T.I. bersama Kepala Disdikbud Prov. Kaltim bapak Anwar Sanusi, M.Pd. dan Kepala Bidang PSMK bapak Idhamsyah, S.Pd., M.Si.  ini berjalan dengan lancar.

Kepala Dinas menyampaikan kebijakan-kebijakan program SMK pada situasi ini, mulai dari aturan Kelulusan, Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), Penulurusan Data Alumni serta Sekolah tidak perkenankan membuka Jurusan Baru. Satu persatu Kepala SMK diberikan kesempatan untuk bertanya atau menyampaikan hal-hal yang perlu dikoordinasikan oleh Disdikbud Prov. Kaltim.

Kepala Dinas juga menyampaikan apresiasi ke SMK TI Airlangga yang memiliki ciri khas kemampuan alumni di bidang Teknologi Informasi. Tentu saja hal tersebut merupakan tanggapan positif terhadap sekolah kita dan juga merupakan tantangan bagi kita semua untuk kedepannya. Sebagai keluarga besar SMK TI Airlangga untuk menjadi sekolah pelopor sebagai Sekolah Teknologi Informasi terbaik.