1 2 3 3

06 Januari 2022

SMK TI Airlangga Samarinda akan melakukan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas dimulai tanggal 10 Januari 2022

Kamis 6 Januari 2022, SMK TI Airlangga menyelenggarakan Rapat Dewan Guru persiapan Kegiatan Pembelajaran Tatap Muka Terbatas (PTMT) Semester Genap Tahun Ajaran 2021/2022. Rencananya PTMT akan dimulai pada tanggal 10 Januari 2022. Rapat dimulai pada pukul 09.30 dihadiri oleh Dewan Guru dan Tenaga Kependidikan SMK TI Airlangga Samarinda. Rapat dipimpin oleh Waka. Kurikulum Bapak Misran, S.Si, S.Mat, Gr.

Dalam Sambutan Kepala Sekolah Bapak Muhammad Yani, M.T.I menyampaikan untuk memanfaatkan dengan baik kesempatan kegiatan PTMT yang akan dimulai tanggal 10 Januari 2022, harapan kita semua kegiatan PTMT ini dapat lebih optimal dan berhasil. Penggunaan Teknologi Informasi dalam kegiatan tatap muka tetap kita gunakan. Mulai pada tahun ini kita akan memanfaatkan LMS yang telah dikembangkan di oleh Airlangga Group. Kita memiliki Learning Management System - Airlangga (Lentera) yang tetap dapat digunakan untuk mendukung kegiatan tatap muka di Sekolah. 

Agenda rapat yaitu membahas persiapan kurikulum Semester Genap TA 2021/2022 antara lain SK Pengampu Mata Pelajaran, Jadwal Pelajaran, Perangkat Mengajar, Format evaluasi kegiatan pembelajaran dan sebagainya). Bapak. Misran menyampaikan Jadwal Pembelajaran telah disesuaikan pada peraturan PTMT yakni Pembelajaran di Sekolah maksimal 6 JPL perhari.

SMK TI Airlangga - SMK Pusat Keunggulan Sektor Ekonomi Kreatif