1 2 3 3

16 Februari 2022

Perwakilan Siswa SMK TI Airlangga ikuti Pelatihan Pendidik Sebaya PKBI Kaltim 2022


Hari Sabtu 12 Februari 2022, Ananda Ghestan (XI MM 2) mengikuti Pelatihan Pendidik Sebaya PKBI Kaltim 2022. Kegiatan berlangsung 1 hari yakni dari pukul 08.00 s.d 15.00 diikuti 40 Peserta Siswa yang terdiri dari SMP, SMA, SMK serta dari PIK (Pusat Informasi Konseling). Kegiatan bertujuan untuk Memperkuat Pemahaman Remaja Tentang Kesehatan Diri Dan Reproduksi Remaja.

Agenda yang disampaikan pada kegiatan ini antara ain Pengenalan Program dan PKBI, disampaikan oleh Koord. Program Respond. Pemahaman tentang Pendidik Sebaya, disampaikan oleh Rhudiansyah Noor Rhasya PKBI Kaltim. Menjadi konselor Sebaya bagi Remaja, disampaikan oleh Yulia Wahyuningrum, Psikolog. Kesehatan Reproduksi bagi Remaja, disampaikan oleh dr. Encik Azizannury Mahfud, Dokter Umum Puskesmas Karang Asam.

Rencana tindak lanjut kegiatan Sosialisai Tentang apa itu PIK, teman Sebaya dan Membentuk Organisasi PIK.